Quantcast
Channel: Harapan Rakyat
Viewing all articles
Browse latest Browse all 52151

Bawa Kabur Motor Jetcolt, Seorang Pemuda di Pamarican Ciamis Dipolisikan

$
0
0

Ind (21) warga dusun Karangcengek, Rt 26/08, desa Pamarican, Kabupaten Ciamis, saat diperiksa pihak Polsek Pamarican, dikarenakan tertangkap basah membawa kabur motor jetcolt milik Dodoy, warga dusun Sukamajum, desa Sukajaya, Kec. Pamarican. Photo: Suherman/HR.

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Ind bin warno (21), pemuda warga dusun Karangcengek, Rt 26/08, desa Pamarican, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, tertangkap basah saat membawa kabur motor jetcolt milik Dodoy, warga dusun Sukamaju, desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican. Tersangka sempat dihakimi warga, dan kini diamankan di Polsek Pamarican.

“Semalam warga berhasil menangkap Ind yang diduga telah membawa lari motor jetcolt milik Dodoy. Pelaku kini tengah menjalani pemeriksaan, setelah tadi malam sempat dihakimi warga, beruntung kami datang dan mengamankan pelaku,” jelas Kapolsek Pamarican, AKP. Subagja S.Ip, didampingi Kanit Reskrim, Aiptu., Agus Purwanto, kepada harapanrakyat.com, Senin, (11/04/2016).

Berdasarkan informasi yang dihimpun harapanrakyat.com, pelaku sempat membawa motor jetcolt milik Dodoy itu hingga ke daerah Batulawan, Kecamatan Pataruman, kota Banjar. Dan berhasil ditangkap warga didaerah tersebut hingga sempat dihakimi massa. Beruntung pihak kepolisian segara mengamankan tersangka. (Suherman/R1/HR-Online)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 52151

Trending Articles