
Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Jawa I, Agun Gunandjar Sudarsa
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Jawa I, Agun Gunandjar Sudarsa, membantah pernyataan Ketua DPD PDIP Jabar, TB. Hasanudin, yang mengklaim bahwa PDIP dan Golkar sudah sepakat menjalin koalisi di Pilkada Ciamis dengan mengusung pasangan Iing Syam Arifin- Oih Burhanudin. Dia menegaskan klaim yang dilontarkan TB Hasanudin itu hanya sepihak dan tidak ada hubungannya dengan Partai Golkar secara kelembagaan.
“Sesuai Juklak bahwa DPP Partai Golkar baru akan memulai tahapan penjaringan calon. Jadi, siapapun masih terbuka lebar untuk diusung oleh Partai Golkar di Pilkada Ciamis,” katanya, saat dihubungi Koran HR via pesan whatsapp, Selasa (02/05/2017).
Agun menegaskan, pihaknya mempersilahkan apabila dua incumbent (Iing Syam Arifin-Oih Burhanudin) akan kembali berpasangan di Pilkada Ciamis, seperti baliho keduanya yang sudah meramaikan Ciamis. Namun, kata dia, hal itu tanpa harus membawa bendera Partai Golkar. “Toh PDIP di Pilkada Ciamis bisa mengusung pasangan calon sendiri tanpa harus berkoalisi dengan parpol lain,” tegas Anggota DPR RI Fraksi Golkar dari pemilihan Ciamis, Banjar, Pangandaran dan Kuningan ini.
Menurut Agun, Partai Golkar belum mengeluarkan keputusan apapun terkait Pilkada Serentak tahun 2018 mendatang, termasuk Ciamis. Karena, kata dia, pihaknya akan menjalankan mekanisme penjaringan sesuai dengan juklak DPP sebagai perwujudan proses demokrasi di tubuh Partai Golkar.
“Boleh-boleh saja DPD Partai Golkar Jabar merekomendasikan bakal calon ke DPP Partai Golkar. Tetapi keputusannya nanti tetap ada di DPP Partai Golkar dengan berpijak pada juklak penjaringan calon,” tegasnya.
Agun juga menegaskan bahwa hasil survei merupakan salah satu pertimbangan dan tidak bersifat mutlak saat Partai Golkar memutuskan calon yang akan diusung di Pilkada. “Jadi, survei tidak jadi penentu. Ada aspek lain yang menjadi pertimbangan,” ungkapnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua DPD PDIP Jawa Barat, TB Hasanudin, mengklaim sudah bersepakat dengan Partai Golkar untuk melakukan koalisi di Pilkada Ciamis dan Kota Banjar. Pernyataan itu disampaikan saat melakukan konsolidasi politik bersama pengurus PAC dan ranting PDIP Kabupaten Ciamis, di GOR Graha Ayu Ciamis, Minggu (30/04/2017).
Menurut TB, pengurus di tingkat provinsi sudah bersepakat untuk melakukan koalisi. Dalam kesepakatan itu ditetapkan bahwa PDIP bersama Partai Golkar akan mengusung Iing Syam Arifin (Golkar) sebagai Calon Bupati Ciamis dan Oih Burhanudin (PDIP) sebagai Calon Wakil Bupati Ciamis. Koalisi yang sama pun akan dilakukan di Pilkada Kota Banjar.
TB Hasanudin, menegaskan, tercapainya kesepakatan koalisi antara PDIP dengan Golkar setelah dirinya berkomunikasi intens dengan Ketua Bapilu (Badan Pemenangan Pemilu) DPD Partai Golkar Jawa Barat, dr. Herman Sutrisno.
“Saya tegaskan untuk Pilkada Ciamis dan Pilkada Kota Banjar, PDIP dan Golkar sudah fix berkoalisi. Dimana Golkar mengusung calon bupati/walikota dan PDIP mengusung calon wakil bupati/wakil walikota,”katanya.
TB menambahkan, keputusan itu diambil setalah pihaknya mencermati konstelasi politik yang berkembang di Ciamis dan Kota Banjar. Kemudian disusul dengan membangun komunikasi intens antara elite politik PDIP dan Golkar hingga akhirnya menghasilkan kesepakatan.
“Dasar kesepakatan ini pun dengan menimbang pada hasil suvei, dimana elektabilitas pasangan petahana Ciamis (Iing-Oih), misalnya, persentasinya di atas 70 persen. Dengan melihat hasil survei tersebut, tentunya untuk meraih kemenangan di Pilkada Ciamis cukup besar,” ungkapnya.
Ditanya soal keputusan PDIP sebagai parpol pemenang Pemilu di Kabupaten Ciamis rela menempatkan kadernya di posisi wakil bupati, TB mengatakan, hal itu tidak lepas dari komitmen yang terjalin antara PDIP dan Golkar, khususnya komitmen di tiga wilayah, yakni Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran.
“Jangan dilihat dari posisi nomor 1 atau nomor 2. Karena yang lebih penting adalah bahwa pasangan ini sudah teruji serta terbukti berbuat untuk kepentingan rakyat. Sehingga tingkat kepuasan masyarakat terhadap pasangan Iing- Oih cukup besar. Dengan begitu, peluang untuk menang kembali di Pilkada Ciamis pun cukup besar,”tegasnya. (SBH/Koran-HR)
Berita Terkait
(Pilkada Ciamis) Trian: Wacana Duet Iing-Oih Tidak Ada Kaitan dengan Golkar
(Pilkada Ciamis) Tak Hanya Iing, Petinggi Golkar Minta Herdiat Juga Diusulkan
(Pilkada Ciamis) Meski Sudah Direkomendasikan, Iing Belum Dijamin Diusung Golkar
PDIP Klaim Sudah Sepakat Berkoalisi dengan Golkar di Pilkada Ciamis dan Banjar