Rumah warga yang terkena banjir yang melanda wilayah Banjarsari akibat hujan deras yang terjadi Rabu (23/11/2016). Photo : Suherman/HR.
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Warga di Desa Ciherang, Desa Ratawangi dan Desa Sukasari, Kecamatan Banjarsari, yang terkena banjir berharap agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis cepat mengatasi sumber masalah banjir.
“Kami mah inginnya Pemkab Ciamis itu tanggap dan cepat atasi sumber-sumber yang menimbulkan banjir di sini,” terang Didu dan diamini beberapa warga Desa Ciherang kepada HR Online Kamis (24/22/2016).
Didu menambahkan, meskipun sampai sekarang warga yang terkena banjir belum mendapatkan bantuan apapun dari pihak pemerintah, namun warga sebenarnya tidak berharap begitu besar akan bantuan makanan dan lain-lain.
[ Berita Terkait : Ratusan Rumah Tiga Desa di Banjarsari Ciamis Terendam Banjir ]
“Pemkab Ciamis jangan hanya memberikan janji manis saja. Kami hanya ingin secepat kerjakan dan tangani apa yang menjadi penyebab banjir di Banjarsari ini, yang sudah tiga kali terkena banjir dalam waktu dekat ini,“ tuturnya.
Diberitakan HR Online sebelumnya, hujan deras yang terjadi Rabu (23/11/2016), mengakibatkan sedikitnya ratusan rumah di tiga desa yang ada di wilayah Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terendam banjir.
Menurut Camat Banjarsari, Nandang, banjir kali ini bersumber dari luapan anak sungai yang tidak mampu menampung debit air. (Suherman/R5/HR-Online)