Quantcast
Channel: Harapan Rakyat
Viewing all articles
Browse latest Browse all 52106

Cara Hindari Jebakan Penjahat Siber saat Gunakan Wi-Fi Gratis

$
0
0
Cara Hindari Jebakan Penjahat Siber saat Gunakan Wi-Fi Gratis

Photo: Ilustrasi net/Ist.

Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),-

Pengguna hotspot publik akhir-akhir ini menjadi incaran penjahat siber. Bagi mereka yang sudah paham batasan apa saja ketika ‘nebeng gratis’ hotspot publik, tentu tidak akan melakukan kegiatan yang dianggap penting saat berselancar di internet.

Pada tahun 2016, survei dari Norton Cyber Security Insight Report, menjelaskan, sebanyak 51 persen di antara masyarakat yang disurvei ternyata belum bisa mengidentifikasikan jaringan Wi-Fi yang digunakannya aman atau tidak.

Lalu, bagaimana caranya agar berselancar di internet menggunakan hotspot publik tetap aman? Berikut ini tips yang dapat diterapkan jika kamu menggunakan Wi-Fi gratis.

  • Jangan pernah tinggalkan laptop dan handphone kamu tanpa pengawasan, meskipun hanya sesaat.
  • Jangan mengatur jaringan wireless kamu supaya secara otomatis bisa terhubung dengan jaringan terdekat. Tetapi, pilihlah jaringan hotspot secara manual saat akan terhubung.
  • Pastikan kamu mengakses jaringan hostpot yang legal dengan mengkonfirmasi nama jaringan dan proses koneksinya langsung kepada pemilik jaringan/host.
  • Matikan fitur berbagi file sharing ketika kamu menggunakan hotspot, dan meminimalkan jumlah data pribadi yang sensitif yang tersimpan di laptop dan handphone kamu. Nonaktifkan fitur file sharing melalui menu pengaturan jaringan pada sistem operasi perangkat kamu.
  • Jangan transaksi perbankan atau perdagangan secara online ketika menggunakan hotspot gratis. Namun, lakukan lah transaksi-transaksi tersebut saat berada di lingkungan yang lebih aman dan terkontrol.
  • Jangan berselancar ke situs yang tidak ingin orang lain ketahui kalau kamu sedang mengaksesnya.
  • Saat kamu menggunakan jaringan hotspot publik, kamu tidak tahu infeksi apa yang sedang menjangkit komputer-komputer lain yang sama-sama sedang terhubung di jaringan tersebut, atau mengetahui keberadaan hacker. Karena, mungkin saja penjahat siber sedang mengintai jaringan tersebut.
  • Ambil keputusan berkompetisi yang bijaksana. Jadi, hindari menggunakan hotspot gratis untuk melakukan segala jenis komunikasi atau transaksi penting. (Eva/R3/HR-Online)

Viewing all articles
Browse latest Browse all 52106

Trending Articles