Derasnya air hujan yang membuat intensitas air di Sungai Citalahab meluap hingga ke pesawahan. Photo: Suherman/HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Pamarican membuat puluhan hektar sawah kembali terendam. Bahkan, banjir kali ini mengancam terjadinya jebol tanggul Sungai Citalahab yang berada di Dusun Cisaar, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis.
Pantauan HR Online di lapangan, tingginya curah hujan membuat Sungai Citalahab meluap dan masuk ke pesawahan milik petani. Sementara air banjir yang masuk ke pesawahan terus membesar dan merusak sebagian tebing pembatas antara sawah dengan sungai. Kejadian tersebut membuat warga merasa khawatir tebing /tanggul pembatas akan tergerus dan jebol.
“Jika hal ini terus dibiarkan begitu saja, kami khawatir tanggulnya akan jebol. Saat ini, tanggul sungai sudah di beri penahan oleh warga karena kondisinya sudah mulai terkikis oleh air,” terang Dindin, warga sekitar, kepada HR Online, Selasa (21/02/2017) lalu.
Karena setiap hujan Sungai Citalahab di Blok Dusun Cisaar selalu masuk ke pesawahan dan perumahan, warga kini berharap ada upaya pembedelan (pelurusan) sungai di sekitar jembatan Citalahab. (Suherman/R6/HR-Online)